Selasa, 10 September 2013

a little part of

Sekilas tentang novel the mint heart, salah satu dari karya Ayuwidya. Simple dan buku yang menarik. Ceritanya mengundang tawa dan imajinasi yang luar biasa menurut saya. Sebuah perjalanan cinta yang tidak pernah disangka

"Kebekuan hatimu, dingin menyentuhku"
Novel ini menceritakan kisah cinta antara Leon dan Luna yang berawal dari sebuah perjalanan mereka bersama dalam proyek "Wherever You Want" yang diberikan oleh redaksi tempat mereka bekerja. Bagi saya, yang menarik di sini adalah kemasan kata-kata yang dibungkus oleh penulsi sehingga menimbulkan sebuah kesan apik dalam setiap cerita yang ada. 
"Dia memang selalu begitu, dingin.Tapi begitulah dia, dan aku menyukainya tanpa banyak protes, seperti aku menyukai mint ice cream yang membekukan lidahku"
"Mencairnya hatinya bukan untuk kumiliki sendiri. Aku ingin ia bisa merasakan cinta yang hangat dri orang di sekelilingnya"
"Kalau memang sudah jodoh, walaupun pintu terkunci, pasti dibuka lagi"
"Mungkin orangtua kita nggak menjodohkan, tapi kita sendiri yang menjodohkan diri kita demi sesuatu"
"Kenapa aku justru mencarinya saat dia berhenti memanggilku"
"Suatu saat nanti, rasa sakit ini akan hilang, sama seperti hilangnya rasa cinta pertama. Memang tak terlupakan, tapi sudah tak terasakan"
"Bagaimana aku bisa kehilangan sementara aku tidak pernah memilikinya"
"Rasa apapun yang ada di dunia ,selalu ada cara untuk menikmatinya"
"Jika ada satu hal yang boleh aku tanyakan, aku ingin bertanya, apakah dia pernah mencintaiku walau sedetik"
" Kemudian, inilah yang namanya hampa,ketika aku melihat sekeliling tapi tak ada warna.Ketika aku mendengar semua, tapi tak satupun yang bisa aku cerna.Aku tak menyadari ada cinta yang telah tumbuh,tahu-tahu, ia sudah mengisi seluruh hatiku dan begitu menyesakka"
"Cintaku adalah satu hal yang tak pernah berubah, meski perjalanan membawaku dari satu kisah ke kisah lainnya"
"Perjalanan ini bukan hanya memindahkan ruang dan waktuku bersamanya, tapi juga hatiku untuknya"

Nah, bisa dilihat sendiri gambaran umum dari novel ini. Recommended novel :D

Tidak ada komentar:

Posting Komentar